PT Adhi Karya Tbk (ADHI) bekerjasama dengan Goldstar Co Ltd (ADHI-GS Jo)telah memenangkan proyek besar EPC RFCGG Cilacap senilai US$931,48 juta atau setara Rp8 triliun.
Dalam proyek tersebut, PT Adhi Karya Tbk bertindak sebagai konsorsium.Proyek RFCC ini merupakan proyek kilang (refinery) Pertamina Cilacap dengan kapasitas 62.000 BPSD yang menggunakan technology licenser UOP dan AXENS. Proyek ini dijadwalkan selesai dan diserahterimakan dalam waktu 39 bulan. “Penandatanganan proyek ini dilakukan pada 27 September 2011,” ujar Sekretaris Perusahaan ADHI Kurnadi Gularso, dalam siaran pers yang diterima INILAH.COM, akhir pekan ini.
Adapun joint operation dalam proyek ini PT Adhi Karya Tbk sebesar 30% dan Goldstar Ltd Ci sebesar 70%. Dengan beroperasinya RFCC Plant ini diharapkan Pertamina akan bisa melakukan banyak penghematan dalam pengoperasian kilangnya sehingga dapat menghemat pengeluaran Negara yang salah satunya adalah penghematan subsidi BBM. Selain itu, Adhi-GS JO akan menggunakan 3D modeling dalam design sehingga dapat mempercepat pengerjaan design serta mengurangi kesalahan baik dari sisi design, fabrikasi maupun pemasangan.
0 comments:
Post a Comment